SEKILAS INFO
  • 1 bulan yang lalu / Khatib Jum’at 12 Desember 2025 insyaAllah Ustadz Ghasim Al-Ba’dani hafidzahullahu
  • 1 bulan yang lalu / Dauroh Menuju Keluarga Sakinah – Ahad 14 Desember 2025 untuk peserta yang sudah mendaftar
  • 1 bulan yang lalu / Dauroh Fiqih Janaiz – Ahad, 07 Desember 2025 untuk peserta yang suda mendaftar
WAKTU :

KITA HANYALAH KUMPULAN HARI

 

Hari demi hari dijalani, berbagai fase terlewati. Fase dalam kandungan, bayi, anak-anak, remaja, dewasa, berkeluarga, dan akhirnya menua. Kita ada di salah satu fase tersebut. Sudah cukup lama kita menjalani hari, dan betapa banyak yang sering kaget sendiri ketika mengingat-ingat waktu yang telah dilewatinya. Memandang umurnya sudah sudah cukup tua dan tak tahu akan sampai kapan kakinya masih bisa menapak. Kumpulan hari-hari dalam kehidupannya selalu berkurang seiring berlalunya waktu. Hasan Al-Bashri rahimahullah mengatakan,

ابن آدم إنما أنت أيام كلما ذهب يوم ذهب بعضك

“Wahai manusia, sesungguhnya kalian hanyalah kumpulan hari. Tatkala satu hari itu hilang, maka akan hilang pula sebagian dirimu.” (Hilyatul Awliya’, 2: 148)